Beranda Headline “AWPI TUBA AUDIENSI DENGAN KABAN KESBANGPOLDA TUBA”

“AWPI TUBA AUDIENSI DENGAN KABAN KESBANGPOLDA TUBA”

AWPI Tulang Bawang saat kunjungan audiensi ke Badan Kesbangpolda Kabupaten Tulang Bawang.
AWPI Tulang Bawang saat kunjungan audiensi ke Badan Kesbangpolda Kabupaten Tulang Bawang.

barometerkini.com/Tuba- Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia (AWPI) Kabupaten Tulang Bawang berkunjung ke kantor Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Daerah (Kesbangpolda) Kabupaten Tulang Bawang pada hari Selasa (11/02/20).

Kunjungan dalam rangka audiensi ini dipimpin langsung Ketua AWPI Tulang Bawang F. Agustinus didampingi Sekretaris Trova Pratama dan diikuti beberapa orang pengurus lainnya. Hamami Ria selaku Kepala Badan Kesbangpolda Kabupaten Tulang Bawang dan jajarannya menyambut baik kunjungan audiensi tersebut. Menurutnya audiensi ini sebagai momen yang tepat selain untuk mengenal organisasi AWPI Tuba namun juga sebagai pintu pembuka kerjasama yang baik dalam rangka mendukung program pemerintah daerah Kabupaten Tulang Bawang.

“Audiensi ini sebagai momen yang tepat selain untuk mengenal organisasi AWPI Tuba namun juga sebagai pintu pembuka kerjasama yang baik dalam rangka mendukung program pemerintah daerah Kabupaten Tulang Bawang” kata Hamami.

Sekretaris AWPI Tulang Bawang Trova Pratama juga menyampaikan apresiasinya dan beberapa harapan kedepan sebagai bentuk implementasi sinergitas antara AWPI Tulang Bawang dengan Kesbangpolda Kabupaten Tulang Bawang. Ucapan terimakasih sebagai bentuk apresiasi atas penyambutan kunjungan AWPI Tulang Bawang.

“beberapa harapan kami dari AWPI Tulang Bawang adalah adanya kerjasama yang baik dan saling menguntungkan sebagai bentuk implementasi sinergitas. Misalkan kerjasama publikasi kegiatan Kesbangpolda Kabupaten Tulang Bawang dan sosialisasi program kerja” terang Trova.

AWPI Tulang Bawang selain melakukan kegiatan audiensi dengan Kesbangpolda Kabupaten Tulang Bawang juga akan melakukan kegiatan yang sama ke OPD lainnya termasuk dengan Kepala Daerah dan Forkopimda Tulang Bawang. (slm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here