Beranda Gaya Hidup Oscar Lolang Merilis Album Perdana Bertajuk ‘Drowning in a Shallow Water’

Oscar Lolang Merilis Album Perdana Bertajuk ‘Drowning in a Shallow Water’

Oscar Lolang

Oscar Lolang, penyanyi dan pencipta lagu folk asal Bandung telah merilis album penuh perdana bertajuk Drowning in a Shallow Water. Perilisannya dilakukan oleh label rekaman independen asal Jakarta, Karma Records. Album ini memuat sepuluh lagu yang mengisahkan perjalanan dan kontemplasi dari pribadi Oscar.

“Jika diibaratkan dunia ini adalah lautan, saya seperti berada di permukaan yang cetek. Saya kadang mengira bisa bebas bergerak tapi ternyata tidak bisa. Saya tetap tenggelam,” ujar Oscar seperti dilansir dari siaran pers mengenai tajuk albumnya.

Tidak seperti pemusik folk kebanyakan yang belakangan muncul di tanah air, kisah di balik lagu-lagu Oscar menceritakan hal yang lebih luas. Dari polemik situs bersejarah di Jawa Barat melalui lagu “Unwanted Temple” hingga upaya satir tentang sulitnya berlibur ke Papua di “Mr. Othar’s Vacation Blues”.

Oscar Lolang, penyanyi dan pencipta lagu folk asal Bandung telah merilis album penuh perdana bertajuk Drowning in a Shallow Water. Perilisannya dilakukan oleh label rekaman independen asal Jakarta, Karma Records. Album ini memuat sepuluh lagu yang mengisahkan perjalanan dan kontemplasi dari pribadi Oscar.

“Jika diibaratkan dunia ini adalah lautan, saya seperti berada di permukaan yang cetek. Saya kadang mengira bisa bebas bergerak tapi ternyata tidak bisa. Saya tetap tenggelam,” ujar Oscar seperti dilansir dari siaran pers mengenai tajuk albumnya.

Tidak seperti pemusik folk kebanyakan yang belakangan muncul di tanah air, kisah di balik lagu-lagu Oscar menceritakan hal yang lebih luas. Dari polemik situs bersejarah di Jawa Barat melalui lagu “Unwanted Temple” hingga upaya satir tentang sulitnya berlibur ke Papua di “Mr. Othar’s Vacation Blues”.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here